JAKARTA|MEDIAREFORMASI.COM – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya menyiapkan ratusan personel untuk mengamankan jalannya cuti bersama atau libur panjang memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang akan berlangsung pekan depan.
“Jumlah yang kita turunkan itu sebanyak 749 personel yang tersebar di kawasan DKI Jakarta dan sekitarnya,” ungkap Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (24/10/2020).
Kombes Sambodo juga menyebut nantinya 749 personel itu akan diisi oleh anggota Ditlantas Polda Metro serta Satlantas Polres.
“Nanti yang ada di pos-pos itu akan diisi oleh amgoota Satlantas,” tutur Sambodo menutup pembicaraan.
Penulis : M. Aziz
Editor : Aris
Facebook Comments Box