PKK Kota Samarinda Gebrak Masker di Hari Kemerdekaan

SAMARINDA|mediareformasi.com – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia dan mendukung Pemerintah dalam menekan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19), Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Samarinda melaksanakan Gerakan Bersama Pakai (Gebrak) Masker sebanyak 64.605 masker di seluruh kelurahan baik pasar, mal, terminal, persimpangan jalan, pertokoan hingga pemukiman warga.

Menurut Ketua TP PKK Samarinda Puji Setyowati giat ini diawali di Minggu, 16 Agustus penyerahan dari PKK Kota Samarinda ke 10 kecamatan sebanyak 10.000 masker di rumah jabatan Walikota Samarinda. Kemudian setelah upacara HUT RI penyerahan sebanyak 27.500 dari PKK Provinsi Kaltim, DWP Samarinda 150 dan Persit Kartika Chandra Kirana 100 dilaksanakan di kantor Dinas Kominfo Kaltim.

Bacaan Lainnya

Seperti data yang dihimpun, sebanyak 64.604 masker yang disebar se-Kota Samarinda terdiri dari PKK Kaltim 27.500, PKK Samarinda 10.000, pengurus PKK Samarinda 2.014, PKK kecamatan se-Samarinda 24.840, DWP Samarinda 150 dan Persit Kartika Chandra Kirana 100 masker.

“Jumlah akan terus bertambah karena ini bukan hanya gawe PKK saja melainkan semua stakeholder. Jadi saat ini juga oleh PKK kecamatan dan kelurahan masih dilakukan penghimpunan masker,” tandasnya. (kmf-smd)

Penulis : Trijaya
Editor   : Aris

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *